Selasa, 27 April 2010

Masa pertumbuhan anak

Usia anak nol 0 - 5 tahun merupakan masa yang paling kritis dalam mempengaruhi pertumbuhan fisik dan pertumbuhan otak anak, oleh karena itu ibu harus mencermati dan memperhatikan makanan yang diberikan kepada bayinya. Karena jika makanan yang tidak diberrikan tidak seimbang akan mempengaruhi pertumbuhan dan kecerdasan si anak.

Anak pada usia 0 - 5 tahun harus diberikan makanan seimbang, makanan tersebut berkembang dari mulai air susu ibu atau ASI ketika bayi baru lahir sampai dengan enam bulan. Makanan sampingan untuk bayi antara enam bulan sampai satu tahun dan makanan dewasa sudah diatas satu tahun.

Jika makanan seimbang tidak dipenuhi akibatnya bisa beragam, dari mulai sulit buang air besar, berat badan kurang sehingga sianak kurus sampai kecerdasan otak yang Kurang.

Dokter spesialis anak yang menangani Gastrohe Patolotrisi pada RS harapan Kita, Dr. Eva Sulaiman, menyatakan kebutuhan protein pada anak lebih besar daripada orang dewasa, sebab selain sedang tumbuh cadangan protein pada anak tidak sebanyak pada orang dewasa.

Selain itu kebutuhan kalori pada anak adalah seratus kalori persatu kilogram berat badan. Tugas orangtua menurut dokter Eva menjaga anak agar tidak kekurangan dan kelebihan gizi.

Makanan seimbang menurut dokter Eva adalah pengembangan dari motto empat sehat lima sempurna, pola itu terdiri dari enampuluh persen karbohidrat yang didapati dari nasi, kentang, jagung atau mie. Enampuluhlima protein seperti ikan, daging dan tahu tempe, limabelas persen minyak telur dan susu dan sisanya sepuluh persen terdiri dari sayur buah dan susu. (Tingka Adyati/Agung Nugroho/Albert).